Ini Dia Pentingnya Masakan Rumah Bagi Seorang Penderita Diabetes

Masakan rumah dan masakan ibu memang ngangenin, sesuai tema hari ini yaitu hari ibu. Walaupun masakannya sederhana namun tetap berkesan. dengan bumbu yang dibuat sendiri, alami, tanpa pengawet, dan rasa yang tentu berbeda dengan restoran cepat saji. yaiyalah karena kita hidup di kampung tentu makanan yang kita makan adalah makanan sederhana. Namun setidaknya bagi mereke penderita diabetes, makanan rumah adalah makanan terbaik dan pilihan tepat, karena makanan di tempat umum atau jajanan saat ini jauh dari kata sehat, setiap hari kita dengan pewarna makanan, pemanis buatan, boraks dll. Inilah yang ,membuat kita miris dan solusinya hanya satu, kurangi dan gunakan makanan rumah sebagai santapan makanan kita sehari hari.

pentingnya makanan sehat di rumah bagi  penderita dm

Di rumah kita bisa melakukan kontrol atas apa yang kita makan misalnya bumbu, pewarna makanan, pengawet, tentu bisa dikurangi berbeda ketika kita jajan di luar, kita tidak akan pernah tau bagaimana cara memasaknya, apa saja bumbunya dan bagaimana kebersihannya. Inilah yang membuat kita berpikir bahwa makanan ibu / Istri walaupun tidak enak itu adalah makanan yang menyehatkan.
Dari penelitian menyebutkan bahwa jajan di tempat restoran cepat saji dengan bumbu yang sama dan rasa yang sama justru akan menimbulkan kecanduan, padahal makanan tersebut sangat rendah gizi namun tinggi kalori. Jadi bisa membuat tidak seimbang kondisi tubuh kita, misalnya naiknya trigliserid dan kolesterol.

Bahaya kanker juga bisa saja menyerang kita setiap saat karena adanya bahan tambahan dalam makanan yang tidak sesuai ambang batas. Saat ini orang hanya memikirkan keuntungan tanpa memperhatikan faktor kesehatan orang lain. Tingkat pengetahuan seorang penjual juga rendah jadi mindsetnya adalah untung dan uang. Disinilah kita harus mulai berpikir jernih bahwa sarapan pagi di rumah, dan makan siang di kantro membawa bekal, dan pulang kerumah dengan makan kembali bersama istri. Inilah awal kita memulai hidup sehat. dan jangan pernah malu untuk melakukannya.

Jika anda seseorang yang memiliki riwayat diabetes, dari rumahlah awal anda bergaya hidup sehat, kontrol gula anda dengan konsumsi makanan buatan sendiri, kurangi jajan di luar karena anda pasti tau apa yang harus anda siapkan ketika di rumah. 

0 Response to "Ini Dia Pentingnya Masakan Rumah Bagi Seorang Penderita Diabetes"

Post a Comment