Download Panduan Cara Registrasi Online STR Tenaga Kesehatan Perawat, Bidan, Analis, Perawat Gigi, Gizi, Kesling dll

Memang saat ini sudah jamannya online termasuk cara pengurusan STR, STR online ini memang diberikan kepada perawat, perawat gigi, bidan, analis, tenaga gizi, kesling, radiografer dan tenaga kesehatan lain dalam rumpun kesehatan. tentu kecuali dokter umum, dokter gigi dan apoteker maka ikut mendaftarkan diri disini. Cara ini berlaku mulai 1 maret 2016. Jadi jangan kaget kalau jaman dulu kita bikin str lewat kolektif ke organisasi profesi di daerah masing masing maka saat ini tidak, cukup dengan daftar online dan penuhi saja syaratnya. Dan saat ini tidak harus nunggu teman banyak untuk urus str secara kolektif, karena urus sendiri juga bisa.

Kabanyakan STR saat ini akan habis masa berlakunya pada tahun 2017 nanti, karena beberapa tahun yang lalu ada program pemutihan STR, nah saat itulah kita harus memlulai memperpanjang dan menggunakan aplikasi online. DI dalam buku panduan dijelaskan beberapa hal termasuk yang harus anda siapkan sebelum melaksanakan daftar inline di web MTKI.

download panduan registrasi online STR perawat, perawat gigi, analis, asisten apoteker, bidan dll
Sebelum masuk ke dalam aplikasi, berikut berkas yang harus disiapkan terlebih dahulu oleh peserta sebagai berikut :
1. ANda harus siapkan alamat email sendiri, dan anda harus ingat paswordnya
2. Kartu Tanda Penduduk (KTP) peserta, sebaiknya ektp
3. NPWP (jika yang sudah memiliki), kalau belum bikin di kantor pajak sebentar aja.
4. Alamat Korespondensi (jika alamat berbeda dengan tempat tinggal)
5. Alamat tempat kerja (jika sudah bekerja)
6. Ijazah terakhir
7. Sertifikat Uji Kompetensi (baru diberlakukan untuk perawat DIII, bidan, dan Ners)
8. Bukti Pembayaran (PNBP) sebesar Rp. 100.000,00 (seratus ribu rupiah) yang telah dibayarkan ke BRI dengan nomor rekening 0193.01.001868.30.7 dengan penerima “BPN 182 Pustanserdik Berkelanjutan” (atas nama pemohon/tidak diwakilkan ke orang lain) jadi intinya harus bikin rekening sendiri saja.

Secara umum proses pendaftaran online ini akan mengalami proses 3 tahap

1. Pendaftaran
2. Pembayaran
3. Cetak

dan dilanjutkan dengan pemberkasan.
Biar ga bingung dan ga salah cara sebaiknya anda baca dulu pedoman ini dari awal hingga akhir, jangan khawatir link ini kami berikan gratis dan aman yang kami dapat dari MTKI, karena ini sangat bermanfaat bagi teman teman tenaga kesehatan di seluruh indonesia.

 langsung download saja panduan pendaftaran online tenaga kesehatan di MTKI.

8 Responses to "Download Panduan Cara Registrasi Online STR Tenaga Kesehatan Perawat, Bidan, Analis, Perawat Gigi, Gizi, Kesling dll"

  1. Halo, mau tanya. Untuk perawat yang tamatan tahun 2009 (Program pemutihan) Tempat uji kompetensi diisi dimana ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. untuk lulusan tahun 2011 ke bawah, tidak perlu u komp.. diberlakukan pemutihan mas. hanya bawa syarat2 yg disebutkan diatas, kecuali srtifk komptnsi.. krna mmg tdak ada. cmiiw

      Delete
  2. cara memperpanjang str secara online bs ga yah?

    ReplyDelete
  3. Saya lulusan tahun 2003, jadi untuk membuat str saya tidak perlu sertifikat uji kompetensi atau bagaimana. Mohon info nya

    ReplyDelete
  4. selamat siang ..kita dari STIKES kebidanan gombong jateng, .STR dah hampir
    2tahun blm jadi..bagaimana rasanya nganggur thun 2015 & 2016 karna STR
    sangat penting untuk melamar pekerjaan...tlg dipercepat syarat kita dah
    penuhi semua
    terimakasih atas perhatianya

    ReplyDelete
  5. selamat siang ..kita dari STIKES kebidanan gombong jateng, .STR dah hampir
    2tahun blm jadi..bagaimana rasanya nganggur thun 2015 & 2016 karna STR
    sangat penting untuk melamar pekerjaan...tlg dipercepat syarat kita dah
    penuhi semua
    terimakasih atas perhatianya

    ReplyDelete
  6. Slmt sore,,,mff mau nanya
    Sy kn lulusan 2010,perlu sertifikat ukom gaq?kn blm da ujian ukom thn 2010

    ReplyDelete